Desa Menyali Siap Gelar Pilkel Yang Damai
13 September 2019 12:19:19 WITA
Kamis (12/09), Panitia Pemilihan Perbekel Desa Menyali kembali melakukan Rapat evaluasi tekait penyelengaraan Pilkel yang akan digelar serentak pada tanggal 31 Oktober 2019. Pertemuan ini melibatkan beberapa elemen masyarakat seperti BPD, Tokoh masyarakat, LPM, Kelian Banjar Adat dan juga calon Perbekel yang akan dipilih nanti.
Pada pertemuan ini, semua pihak mengharapkan parhelatan Pilkel nanti bisa dilaksanakan dengan damai sehingga tidak mengganggu kamtibmas Desa Menyali menjelang hari pemilihan. Disamping itu masyarakat beserta para relawan diharapkan juga mampu menjaga stabilitas dengan tidak melakukan tindakan yang bersifat provokativ baik itu secara langsung maupun di media sosial.
Setelah pembentukan KPPS kemarin, telah ditentukan bahwa akan ada 7 Tempat Pemungutan suara yang masing masing akan diisi oleh 7 KPPS dan 2 Linmas. Untuk selanjutnya, agenda dari pemilihan Perbekel Desa Menyali adalah tanggal 15September – 30 September akan dilakukan penetapan DPT, dan kemudian tanggal 1 Oktober s/d 17 Oktober akan dilakukan pembagian Kartu pemilih/C6. Panitia juga akan mengadakan kegiatan sembahyang bersama yang diikuti oleh calon perbekel beserta masyarakat umum di Pura Bale Agung Desa Menyali.
Sebelum acara pemilihan, kedua calon juga diberikan waktu untuk menyampaikan visi dan misi kepada masyarakat umum yang rencananya akan dilakukan di Aula Kantor Perbekel Menyali untuk memantapkan pilihan warga dalam pemilihan nanti.
Komentar atas Desa Menyali Siap Gelar Pilkel Yang Damai
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Grafik APBDesa Tahun Anggaran 2025
- Pemasangan Baliho APBDesa Tahun Anggaran 2025
- HUT Kota Singaraja Ke-421.
- Selamat Hari Raya Nyepi Tahun Caka 1957, Galungan Dan Kuningan.
- Kegiatan Sembahyang Bersama Dalam Rangka Tumpek Wayang Di TPS 3R Menyali Resik.
- Jumat Bersih Di TPS 3R Menyali Resikk
- Musyawarah Desa Khusus Pembahasan Dan Penetapan KPM BLT DD 2025